Saturday, 26 April 2014

KATA i3, The Best Camera and Super HD Display


Kata merupakan sebuah vendor global yang belakangan ini mulai meramaikan pasar smartphone di Indonesia, Produk Kata tersebar secara global selain Indonesia juga tersebar di Amerika , Kanada, Filipina dan Hongkong. Namun begitu nama Kata belumlah setenar dari nama-nama lain yang sudah duluan exis katakanlah Samsung, LG, dll sebenarnya sudah ada produk dari kata yang terdahulu seperti Kata Venus 3 namun kali ini Kata meluncurkan produk terbarunya yang dinamakan I3.


Dimensi dan Layar
Dengan mengsuung layar sebesar 5 inch, Kata i3 memiliki dimensi sebesar 143,6 x 72,2 x 8,3 mm dan berat 153,2 gram. Layar berjenis IPS LCD yang diusungnya tersebut mampu menampilkan gambar dengan kualitas terbaik berkat resolusi Super HD 720 x 1280 piksel yang dimilikinya. Selain itu, kerapatan layar sebesar 294 ppi juga akan membuat tampilan gambarnya semakin tajam. Untuk pilihan warnanya, smartphone ini hanya hadir dengan warna biru saja.


Prosesor dan Memori Penyimpanan
Untuk menopang performanya, Kata i3 dibekali dengan dapur pacu berupa prosesor MediaTek MT6582 quad core 1.3 GHz yang sangat tangguh. Selain itu, pengolah grafis Mali-400MP2 dan RAM sebesar 1 GB akan membuat smartphone ini berjalan dengan sangat lancar tanpa gangguan ketika membuka berbagai macam aplikasi dan game secara sekaligus.







Di sektor penyimpanan datanya, smartphone ini menyediakan memori internal yang memiliki kapasitas sebesar 16 GB. Walaupun memori internal tersebut sudah cukup besar, namun smartphone ini tetap menyediakan slot MicroSD yang dapat digunakan untuk menambah kapasitas memorinya dengan kartu MicroSD berukuran maksimal 32 GB.

Kamera
Sektor fotografi juga menjadi salah satu keunggulan dari smartphone Kata i3. Smartphone ini meyediakan kamera belakang yang memiliki resolusi 13 megapiksel. Berbagai macam fitur mumpuni juga sudah disematkan pada kamera tersebut seperti LED flash, autofocus, geo-tagging, touch focus, HDR, Panorama, serta face and smile detection.


Selain itu, kamera belakang tersebut juga mampu merekam video dengan resolusi full HD 1080p pada kecepatan 30 frame per detik. Jika Anda senang melakukan foto selfie, maka smartphone ini juga sangat cocok untuk Anda karena sudah menyediakan kamera depan yang cukup mumpuni dengan resolusi 5 MP dan auto focus.

Fitur, Konektivitas, dan Baterai
Karena ditujukan untuk bersaing dengan berbagai smartphone besutan produsen lokal, maka secara otomatis smartphone ini mengusung fitur dual SIM GSM yang mampu berjalan hingga jaringan HSPA+. Sektor konektivitas yang disajikan Kata i3 juga cukup lengkap, di antaranya WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Hotspot, MicroUSB v2.0, dan Bluetooth v4.0 dengan A2DP.



Selain itu, smartphone yang berjalan pada sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean ini juga menyediakan fitur GPS dengan dukungan A-GPS untuk keperluan lokasi. Untuk baterainya, smartphone ini dibekali dengan baterai Li-Ion 2250 mAh yang diklaim mampu bertahan selam 13 jam waktu bicara.






SPESIFIKASI LENGKAP KATA i3:

Processor: 1.3 GHz Quad Core processor
OS : Android 4.2 Jelly Bean
RAM: 1GB
Memori Internal: 16 GB
Memori Eksternal : slot microSD 32GB
Kamera Utama: 13MP + Flash Light + Auto Focus
Kamera Sekunder: 5MP + Auto Focus
Ukuran Layar: 5 inch super HD
Resolusi Layar : 1280x720 piksel
Jenis Layar: OGS Screen
Gesture Mode Screen
Gloves Mode Screen
Dual SIM GSM (3G all)
Jaringan HSPA+, EDGE, GPRS
GPS Ready
Bluetooth 4.0
OTG Support
E-Compass
Baterai: Li-po 2250mAh non removeable
Garansi 1 tahun service + 1 bulan replace

Rp 2.799.000,-

Selling and service point Yogyakarta:

INTI TELEKOMUNIKASI 1
GIANT SUPERMARKET LT.2 BLOK H.6 
JL. URIP SUMOHARJO 127 YOGYAKARTA 
(Depan Bioskop XXI)

INTI TELEKOMUNIKASI 2
SAMIJAYA PHONE CENTER BLOK D5
JL. MALIOBORO NO.20 YOGYAKARTA

TELP / SMS: 085643901111 / 089611832444 
WA / LINE / WECHAT: 085643901111 
PIN BB: 31111244
TRANSAKSI LUAR KOTA BARANG KAMI KIRIM MELALUI JNE SETELAH TERJADI KESEPAKATAN DENGAN CUSTOMER.

No comments:

Post a Comment